Sabtu, 19 Desember 2015

Realitas Sosial di Masa Sekarang, Anak Jadi Korban



Mereka adalah orang-orang yang kesehariannya hanya mencari uang di perempatan jalan dengan cara menari. Mungkin mencari uang dengan cara mengamen, sudah tak modern lagi bagi seorang perempuan dewasa dan pasangan nya itu. Mereka yang memakai pakaian lengkap menari dan seorang laki-laki yang berada di pinggir jalan, mengiringi tarian itu dengan sebuah gamelan kecil. Setiap lampu merah mereka pun beraksi dihadapan para pengendara motor. Setelah mereka selesai menari, tak segan-segan mereka menghampiri para pengendara motor untuk meminta uang yang tak seberapa besarnya. Kadang pengendara motor pun tak memberi sereceh uangpun kepada mereka. Itulah kejamnya dunia jalanan, jadi mereka harus bersabar.
Tak puas dengan hasil sedikit mereka pun tidak tanggung-tanggung membawa anak mereka untuk diajak mengamen. Betapa kecil pikiran mereka sehingga anak nya sendiri harus terlibat dalam sulitnya mencari uang. Harusnya mereka bisa mencari uang bukan dengan cara seperti ini. Inilah realitas sosial yang terdapat di kota kami. Mereka pun seprti itu, kapan negara akan maju. Ini juga adalah salah dari pemerintah yang tidak bisa membantu rakyat miskin. Setelah jadi pemimpin mana tanggung jawab mereka untuk membahagiakan rakyat, itu hanyalah omong kosong atau bualan semata. Pemerintah tidak tau apa yang dirasakan oleh rakyat nya, yang mereka tau hanyalah kemewahan yang menyelimutinya. Sungguh kecewa kami terhadap Engkau. Andaikan Engkau lebih adil rakyat tak kan begini, tak akan mencari uang seperti ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | free samples without surveys